Rabu, 13-January-2021 14:15

JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Pernyataan politikus PDIP Ribka Tjiptaning yang menolak vaksinasi masih menjadi sorotan publik. Pegiat media sosial Denny Siregar, Rabu (13/1/21) memberikan tanggapan mengejutkan.
"Ohh jadi si ibu anggota DPR yg gak mau divaksin itu ada dendam pribadi karena gak dipilih2 jadi Menkes?" tutur Denny.
Ia juga mengatakan: "Kadrun bingung. Mereka gak mau di vaksin, Ribka Ciptaning yang mereka bilang anak PKI juga sama2 gak mau.."
- Kader PDIP Ribka Tjiptaning Tolak Vaksin, TZ: Akankah Dibully Buzzers dan Dituduh Tidak Nasionalis?
- Sentil DS yang Pertanyakan ke Ustad-an Felix Siauw, Netizen: Kata Rocky Dunguuuuu !
- MUI Ingatkan Presiden Soal Kapolri Baru, DS: Cari Kapolri Apa Cari Kulkas, Pake Stempel Halal Segala
- Bandingkan dengan Si Unyil, DS Sebut Film Animasi Anak Sekarang Sarat Politik Identitas
"Padahal kadrun punya prinsip, "Janganlah kamu meniru suatu kaum..." tandas Denny.
Diberitakan sebelumnya, anggota Komisi IX DPR, Ribka Tjiptaning, menyatakan tidak mau divaksinasi COVID-19. Ribka Tjiptaning juga mengatakan ia dan keluarganya lebih baik dikenai sanksi daripada menerima vaksin Corona.
"Saya tetap tidak mau divaksin (Corona) maupun sampai yang 63 tahun bisa divaksin. Saya udah 63 nih, mau semua usia boleh, tetap, di sana pun hidup di DKI semua anak-cucu saya dapat sanksi Rp 5 juta, mending gue bayar, mau jual mobil, kek," kata Ribka dalam rapat kerja (raker) Komisi IX bersama Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (12/1/2021).
Politikus PDIP itu menyebut pihak Bio Farma belum mengeluarkan tahap uji klinis ketiga terkait vaksin Corona. Ia kemudian menyoroti kejadian vaksin polio dan vaksin kaki gajah, yang disebutnya sempat memakan korban di Tanah Air.
"Bagaimana, orang Bio Farma juga masih bilang belum uji klinis ketiga dan lain-lain," ujarnya.
PDI Perjuangan (PDIP) pun menanggapi pernyataan salah satu kadernya, Ribka Tjiptaning. Ketua DPP PDIP Sri Rahayu menegaskan partainya mendukung program vaksinasi yang dilakukan pemerintah.
"Kan cerita utuhnya seperti apa kan nggak tahu saya. Kadang-kadang kan di ini, apa, tapi yg jelas PDI Perjuangan tentu sesuai dengan apa yang disampaikan Ibu ketua Umum bahwa kita sangat mendukung upaya pemerintah untuk vaksinasi," kata Sri Rahayu seperti dilansir Detik.com.
Reporter : Taat Ujianto
Editor : Taat Ujianto
Tag